Warga temukan granat di lokasi pembangunan Jembatan

id granat, penemuan, jembatan musi, geganan polda, bom

Warga temukan granat di lokasi pembangunan Jembatan

Sejumlah tim GEGANA tengah mengamankan bungkusan yang diduga bom (Foto Antarasumsel.com/13/Feny Selly/Aw)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Seorang warga menemukan sebuah granat di lokasi pembangunan Jembatan Musi IV di kawasan Jalan KH Azhari, Kelurahan 2 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I Palembang.

Kapolsek Seberang Ulu I, AKP M Khalid Zulkarnain, di Palembang, Senin, mengatakan, seorang tukang becak bernama Muhammad Hatta Fitriadi (29), warga kawasan Lorong Wakaf, Kelurahan 3-4 Ulu yang menemukan benda tersebut.

"Awalnya penemu mengira besi tua. Lantas setelah menyadari bahwa benda itu granat, langsung melapor ke polisi," kata dia.

Setelah mendapatkan informasi dari warga tersebut, tim Gegana Polda Sumsel untuk penyelidikan lebih lanjut.

"Polisi juga akan menyisir lokasi untuk mencari granat-granat lain," kata dia.

Ketua Tim II Gegana Polda Sumsel Aiptu Fiqri mengatakan, setelah dilakukan pemeriksaan diduga granat tersebut masih aktif karena ada pemicunya.

"Diperkirakan granat ini peninggalan Jepang," kata dia.

Terkait penemuan ini, Kapolsek mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika melihat benda menyerupai atau benar-benar granat.